8 LANGKAH PENDAFTARAN CPNS SECARA ONLINE

Bacaan Selanjutnya ...
Salam CPNS 2015…
Bapak/Ibu Pelamar CPNS 2015
Berikut cara pendaftaran CPNS 2014 secara online, bagi Bapak/Ibu Pelamar yang pernah mengikuti tes pada tahun 2014, langkah-langkah berikut ini tentunya bukanlah merupakan hal yang baru. Namun bagi anda yang saat ini sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti tes CPNS 2015, maka anda dapat menjadikan postingan 8 langkah pendaftaran secara online ini sebagai bahan pembelajaran, sehingga anda tidak mengalami kesulitan ketika melakukan pendaftaran nantinya.... Semoga bermanfaat.....
  1. Pendaftar membuka situs resmi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di alamat http://panselnas.menpan.go.id. Lakukan pendaftaran dengan mengisi kolom NIK, Nama, Email, dan Pilihan Instansi yang Dilamar. Ini baru bisa dilakukan setelah pendaftaran dibuka yaitu 20 Agustus 2014.
  2. Setelah selesai melakukan pendaftaran, pelamar akan mendapatkan Username, Password dan Link (tautan) Pendaftaran Online Instansi yang Dilamar.
  3.  Buka Link (tautan) Pendaftaran yang sudah diterima. Pelamar akan melihat tampilan pendaftaran CPNS di instansi yang dituju.
  4. Lakukan Login dengan memasukkan username dan password yang sudah diterima sebelumnya. Lengkapi pendaftaran dan lengkapi dokumen. Kelengkapan dokumen seperti ijazah dan lainnya disampaikan dalam bentuk data dengan format pdf dan di-upload pada kolom dokumen yang sesuai.
  5. Setelah selesai melakukan pengisian dokumen, pelamar akan memperoleh kartu registrasi. Cetak kartu registrasi sebagai bukti telah mendaftar.
  6.  Tunggu hasil verifikasi berkas pendaftaran oleh tim verifikator. Hasil verifikasi akan diumumkan dalam situs http://sscn.bkn.go.id atau situs resmi masing-masing lembaga.
  7. Lakukan Login untuk mengetahui hasil verifikasi. Bila lulus verifikasi administrasi, pelamar akan mendapat kartu peserta tes. Cetak Kartu Peserta Test sebagai bukti pelamar telah lulus saringan administrasi dan dapat mengikuti test seleksi CPNS.
  8. Bawa Kartu Peserta Test yang sudah di cetak saat mengikuti tes CAT di tempat yang ditunjuk oleh instansi yang dituju pelamar.
8 LANGKAH PENDAFTARAN CPNS SECARA ONLINE
Sebelum melakukan pendaftaran, saya ingin menyampaikan beberapa hal penting yang harus diperhatikan dan disiapkan terdahulu oleh Bapak/Ibu Pelamar CPNS 2014 yakni :

  1. Data atau dokumen (dalam bentuk softcopy dengan format pdf) yang perlu disiapkan juga dalam bentuk adalah KTP, Ijazah/Transkrip Nilai, Scan/Foto Curiculum Vitae, Alamat Email  Yang Masih Aktif.
  2. Ketika pendaftaran pastikan Anda mengisikan alamat e-mail pribadi yang benar dan masih aktif. Kesalahan penulisan alamat email, menyebabkan Anda tidak dapat menerima e-mail konfirmasi . Alamat email tidak bisa di ganti/diperbaharui jika sudah di input.
  3. Perlu diketahui pada tahap ke-6, Jika sang pendaftar lulus verifikasi, ia akan diberikan sebuah kartu peserta tes. Peserta akan mendapat pemberitahuan tentang Lokasi, Waktu dan Jam pelaksanaan tes dan ujian menggunakan CAT.
Setelah mengetahui tempat, jam dan waktu pelaksanaan, pendaftar diminta datang tepat pada waktu yang telah tertera pada kartu tes karena dalam 1 hari bisa ada lebih dari 1 gelombang tes. Jika peserta terlambat, peserta tidak bisa mengikuti gelombang berikutnya atau dinyatakan gugur.

Informasi yang saya sampaikan dalam postingan ini merupakan rangkuman dari berbagai sumber informasi terpercaya. Jika Bagi Bapak/Ibu pelamar yang ingin mendapatkan kepastian informasi, dapat berkunjung langsung pada link yang saya cantumkan dalam sumber postingan ini.
Tetapi yang paling penting adalah, 

PERSIAPKAN DIRI ANDA DENGAN MATANG AGAR SUKSES CPNS 2014
INGATLAH 
"NAIK TANPA PERSIAPAN TURUN TANPA PENGHORMATAN"
Sumber :

  • Pekan Baru News-Beberapa Tahapan-Tahapan Dalam Seleksi CPNS Yang Perlu Anda Ketahui (http://www.pekanbaru.co/27470/info-cpns-2014-beberapa-tahapan-tahapan-dalam-seleksi-yang-harus-anda-ketahui/)
  • Cara Pendaftaran CPNS 2014 Secara Online (http://www.webcpns.com/2014/08/cara-pendaftaran-cpns-2014-via-online.html)
  • Alur Pendaftaran CPNS 2014 (https://panselnas.menpan.go.id/index.php/alur-pendaftaran)
Tags