Nah, berikut kita coba bahas contoh analisa ragam satu jalur dengan jumlah n sampel yang sama antar kelompok. see Contoh Analisa Ragam Satu Jalur Jumlah Sampel Sama.
1. Buka IBM SPSS 21
2. Pada Variable View ketik seperti di bawah ini :
2. Pada Data View, silahkan input data seperti berikut ini:
3. Klik Analyze --> Compare Mean --> One-Way ANOVA
4. Pindahkan variabel Lama ke kolom Dependent List dan variabel Tablet masukkan ke kolom Factor selanjutnya klik OK.
5. Sehingga diperoleh Output sebagai berikut :
Hipotesis uji :
Ho : Kelima tablet memiliki waktu yang sama dalam mengurangi rasa sakit.
Ha : Terdapat tablet yang tidak memiliki waktu sama dalam mengurangi rasa sakit.
Hipotesis statistik :
Ho : m1 = m2 = m3 = ... = mk
Ha : Sekurang-kurangnya dua nilai tengah tidak sama.
Statistik Uji :
Pilih nilai signifikansi alpha 5%, dan F-tabel dengan df(JKk) =k-1=5-1=4 dan df(JKg) =n-k=25-5=20. Sehingga diperoleh F-tabel =2,87.
Atau gunakan MS-Excel dengan ketik =finv(alpha;(k-1);(n-k)) = "finv(0,05;4;20)=2,87".Dan dari tabel output diperoleh nilai F-hitung=6,896 pada kolom F.
Keputusan :
F-hitung=6,896>F-tabel=2,87, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima.
Kesimpulan :
Kelima tablet tersebut tidak sama dalam mengurangi rasa sakit.
- Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Bisnis. Alfabeta. Bandung.
- Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & B. Bandung.
- Priyatno, Duwi. 2010. Paham Analisa Statistik Data dengan SPSS. Mediakom. Yogyakarta.
- Sugiyono, 2008. Statistik Nonparametris untuk Penelitian. Alfabeta. Bandung.
- Mendenhall, Sincinch. 1996. A Second Course In Statistics. Regression Analysis. Fifth Edition. Prentice Hall Internatiomal Edition.
-Walpole, Ronald E. 1992. Pengantar Statistika Edisi ke-3. PT Gramedia Pustaka Utama. Jakarta.
Social Plugin